Ciri ciri ternak ayam cemani asli dan penetasan serta perawatan ternak ayam

PETERNAKAN AYAM / AYAM CEMANI

panduan lengkap cara beternak atau budidaya ayam cemani


Cara Beternak Ayam Cemani

Cara Beternak Ayam Cemani- Umumnya kita telah mengenal berbagai ayam kampung atau yang sering di sebut ayam buras. Di sebut ayam buras karena memang ayam tersebut merupakan ayam bukan"ras", jadi merupakan ayam biasa yang banyak terdapat di seluruh pelosok pedesaan maupun di kota - kota di indonesia. ayam buras ini banyak ragam dan jenisnya, antara lain ayam kedu, ayam gaok dari madura, ayam sumatra, ayam cemani dan lain sebagainya. adapun warna ayam buras ini juga sangat bervariasi, yaitu dari warna blorok, merah, wido kelabu, jali, hitam, dan lain sebagainya. dari berbagai macam ayam buras tersebut jenis ayam cemani termasuk ayam yang cukup langka. oleh karenanya, ayam cemani punya nilai jual ekonomis yang lebih tinggi dibanding dengan jenis ayam lainnya.
panduan lengkap cara beternak ayam cemani

        Pengembangbiakan ayam cemani ini sebetulnya tidak lah sulit, tidak berbeda jauh dengan pemeliharaan ayam kampung biasa. Dalam rangka turut meningkatkan dan meratakan pendapatan masyarakat, pada kesempatan ini kami menghimbau untuk mengisi peluang yang baik ini dengan beternak ayam cemani. Artikel ini mudah - mudahan dapat dijadikan panduan atau petunjuk bagi mereka yang masih awam terhadap cara memelihara ayam cemani, sehingga pengembangan populasi ayam cemani dapat berkembang pesat dan besar kemungkinan dapat menjadi komoditi ekspor.
        

AYAM CEMANI

        Ayam cemani adalah salah satu ayam yang sangat unik, hampir seluruh bagian tubuhnya berwarna hitam. Mulai dari kuku, lidah, bulu, daging, tulang, bahkan darahnya pun berwarna merah kehitaman. baik ayam cemani jantan maupun ayam cemani betina mempunyai penampilan yang sangat menarik yaitu warna bulunya hitam mengkilap, kaki hitam dan ramping dengan bulu ekor yang sangat lebat sehingga biasa di pakai sebagai ayam hias.
ciri - ciri ayam cemani dan cara beternak ayam cemani
        Asal ayam cemani belum dapat di ketahui dengan pasti karena terdapat hampir di setiap kota, baik di pulau jawa maupun di pulau sumatra meskipun jumlah nya sangat sedikit dan kegunaannya berbeda. di jawa timur, jawa tengah dan madura ayam cemani di gunakan sebagai sesaji dalam upacara adat. Hal ini berkaitan dengan kepercayaan masyarakat bahwa ayam hitam mulus ini punya kekuatan magis sebagai tolak bala. hal itu merupakan tradisi turun - temurun dari nenek moyang kita yang masih banyak di lakukan terutama oleh masyarakat di pedesaan.
        Mengenai betul tidaknya ayam cemani dapat menolak bala, kami sebagai penulis tidak dapat memberikan komentar, karena hal ini menyangkut pada keyakina seseorang. Namun demikian, banyak sekali di jumpai penggunaan ayam hitam ini untuk menolak bala. Hanya saja, penelitian secara ilmiah tentang khasiat daging ayam cemani belum pernah di lakukan. Keluarga Tionghoa misalnya, sering mencari ayam cemani untuk istrinya yang sedang hamil agar anak yang lahir sehat dan cerdas. Tahun 1987-an, orang malaysia dan singapura mencari ayam cemani untuk berbagai keperluan seperti ramuan obat penyakit kanker, syarat agar selalu menang judi atau agar cepat mendapat jodoh. Di madura, ayam cemani digunakan sebagai sajian dalam pesta laut agar mendapat banyak ikan dan selalu selamat. contoh di atas menunjukkan betapa banyakknya "kegunaan" ayam cemani di beberapa daerah.
        Mengingat ayam cemani sangat langka dan di percaya memiliki banyak kegunaan, maka wajar harga ayam cemani menjadi sangat mahal. Menurut pengalaman dari para peternak ayam cemani, usaha ternak ayam cemani dapat dilakukan pada lahan pekarangan rumah yang tidak terlalu luas. Sebagai usaha sampingan tentu dapat memberikan penghasilan tambahan yang lumayan, apalagi jika di barengi pengelolaan serta perawatan yang intensif dan teliti. Besar kemungkinan di peroleh ayam cemani berkualitas tinggi, yaitu ayam dengan warna hitam mulus dan penampilan menarik. Dari kacamata usaha, populasi ayam cemani yang langka dan permintaan yang cukup banyak menunjukkan bahwa ternak ayam cemani mempunyai prospek yang menarik.
        Budidaya ayam cemani dapat di usahakan dalam skala yang besar. Namun, kendalanya adalah sulit di peroleh bibit ayam cemani dalam jumlah yang besar. Oleh karena itu, sebelum mengusahakan dalam skala besar sebaiknya lebih dahulu mencoba dalam skala kecil. Dengan demikian, peternak lebih berpengalaman terutama dalam pengelolaan manajemen dan lebih mengenal perilaku serta karakteristik ayam cemani. setelah berhasil baru di perluas menjadi skala besar.
        Budidaya ayam cemani tidak terlalu berbeda dengan budidaya ayam kampung lainnya. Ayam cemani memerlukan kandang yang memenuhi syarat, di sertai dengan kelengkapannya. Makanan pun harus bervariasi dan memenuhi kebutuhan gizi sehingga ayam cemani dapat tumbuh dengan sehat serta berkembang dengan baik. Apabila ingin melakukan penetasan, maka induk dan pejantan harus unggul sehingga hasilnya memuaskan.
        Melalui artikel ini, kami mencoba berbagi pengalaman dalam hal beternak ayam cemani sebagai pekerjaan sambilan. Penjelasan ini di harapkan dapat merangsang munculnya peternak - peternak baru baik sebagai usaha sambilan maupun sebagai usaha komersial sehingga pendapatan peternak ayam cemani akan meningkat. Selain itu, melalui ternak ayam cemani berarti lapangan kerja baru akan terbuka dan secara langsung jumlah pengangguran akan terkurangi. Dampak lain berkembangnya populasi ayam cemani adalah kemungkinan sebagai komoditas ekspor karena merupakan ayam hias langka yang penampilannya menarik serta mempunyai keistimewaan khusus di banding ayam kampung lainnya.

A. Pemeliharaan Ayam CEMANI

     Sebelum membahas masalah perkandangan secara detail, terlebih dahulu akan di uraiakan sedikit tentang cara pemeliharaan ayam kampung termasuk ayam cemani yang sering dilakukan baik di pedesaan maupun di perkotaan. pemeliharaan ayam ini dapat di bagi menjadi tiga cara yaitu ekstensif, semi intensif, dan intensif secara lebih lengkap akan di uraikan berikut ini.


1. Pemeliharaan Ayam Cara Ekstensif
    Pemeliharaan ayam dengan cara ekstensif yaitu ayam yang di pelihara di lepas di alam bebas untuk mencari makan sendiri. Peternak sama sekali tidak menyediakan kandang dan makanan secara tutin. Dengan kata lain, ayam - ayam itu hidup mandiri. Pagi hari akan berkeliaran untuk mencari makan dan sore menjelang gelap pulang dan tidur di mana saja. Ada yang tidur di atas pohon, di beranda rumah, bertengger di lumbung padi, dan sebagainya.
    Pada cara pemeliharaan ini perhatian pemilik terhadap ternak - ternak ayam boleh dikatakan tidak ada sama sekali. Bahkan kadang - kadang induk ayam itu bertelur dan menetaskan anak, pemilik ayam tidak tahu. Bahkan sering induk - induk ayam beberapa minggu menghilang dan kembali dengan membawa anaknya yang masih kecil. Cara pemeliharaan ayam semacam ini banyak kita jumpai di pedesaan. Pemeliharaan ayam dengan cara ekstensif masih dapat bertahan hingga sekarang karena lahan di pedesaan masih luas dan memiliki sumber makanan bagi ayam.

2. Pemeliharaan Ayam Cara Semi Intensif
    Cara pemeliharaan ayam semi intensif ini sudah lebih maju di banding cara ekstensif. Pemilik sudah mulai memperhatikan kandang, makanan dan kesehatan ayamnya. Ayam sudah di buatkan kandang dan mulai di beri makanan seadanya misalnya menir, jagung atau sisa makanan selain makanan yang di carinya sendiri. Jika ada ayam yang sakit di beri pengobatan yang biasanya menggunakan cara tradisional. Ayam yang kelihatan lesu dan tidak bergairah, misalnya, di obati dengan memakai bawang merah dan kunyit di tumbuk atau cabe merah yang dilolohkan begitu saja tanpa mengenal aturan dan dosis. kadang ayam yang sakit tidak di obati tetapi justru di potong untuk di konsumsi. hal ini ada baiknya karena dapat mencegah penularan penyakit. cara pemeliharaan ini banyak di lakukan oleh masyarakat kota karena dapat di lakukan sebagai pekerjaan sambilan dan dapat memberikan manfaat yang lumayan.

3. Pemeliharaan Ayam Cara Intensif
    Pada pemeliharaan ayam secara intensif dapat dikatakan bahwa kehidupan ayam sangat di tentukan oleh peternak, mulai dari pemeliharaan, pemberian makan ayam, penetasan telur, atau pun perkawinanya. Cara ini banyak di lakukan oleh peternak bermodal besar terutama peternak ayam negri baik ayam petelur maupun ayam potong. dengan cara ini, hasil yang di peroleh lebih memuaskan selain bisa di peroleh bibit unggul. peternak betul - betul mencurahkan seluruh perhatian dan kemampuannya dalam rangka meningkatkan mutu dan produktifitas ayam peliharaannya. 
    Setelah kita ketahui ketiga cara pemeliharaan ayam diatas maka dalam rangka mengembangkan populasi dan mutu ayam cemani kita dapat memilih cara yang paling cocok untuk di terapkan. misalnya, jika peternak ayam hanya mampunyai lokasi atau lahan yang sempit dan tinggal di kota dapat di pilih pemeliharaan dengan cara intensif. Tentu peternak ayam juga harus mempunyai modal dan pengetahui mengenai ayam cemani yang memadai. sebaliknya, bila peternak peternak ayam tinggal di kota dengan lokasi atau lahan yang cukup luas dan ia sibuk dengan kegiatan lain. Cara ekstensif atau semi intensif dapat di pilih, tergantung pada cara yang memungkinkan.


=============

PENETASAN TELUR AYAM CEMANI


panduan lengkap cara beternak ayam cemani

Populasi ayam cemani di tingkatkan dengan cara menetaskan telurnya. Penetasan telur ayam cemani dapat di lakukan secara alamiah yaitu dierami oleh induknya dan dapat pula melalui mesin tetas. jika menetas kan telur melalui induknya jumlah telur yang di tetaskan relatif sedikit dan tergantung besar kecilnya induk ayam. Kalau induk ayam yang mengeram badannya kecil maka telur yang di tetaskan sebaiknya tidak lebih dari 8 butir. akan tetapi bila induknya bertubuh besar, dapat lebih dari 8 butir dan paling banyak 12 butir. sedangkan penetasan telur ayam cemani dengan menggunakan mesin tetas jumlah telur yang di tetaskan bisa lebih banyak. sebelum kita bicarakan penetasan telur secara alamiah maupun dengan menggunakan mesin tetas, akan di jelaskan dahulu cara memilih telur yang baik untuk di tetaskan.

Memilih Telur Ayam Tetas yang Baik.

    Telur yang di hasilkan induk ayam cemani tidak semuanya berkualitas baik untuk di tetaskan. Oleh karenanya, memilih telur yang akan di tetaskan merupakan hal yang sangat penting, karena berpengaruh pada daya tetas dan anak ayam yang di hasilkan. telur yang di hasilkan oleh induk ayam cemani dapat di bagi menjadi 2 jenis yaitu telur konsumsi dan telur tetas. Telur konsumsi (telur yang tidak bertunas) adalah telur yang di hasilkan tanpa perkawinan. Karena, bila makanan cukup meskipun tidak ada pejantan induk ayam akan bertelur juga. Telur ini tidak dapat menetas dan hanya di pakai sebagai konsumsi rumah tangga. sedangkan telur tetas (telur yang bertunas) adalah telur yang di hasilkan oleh induk ayam cemani yang telah di kawini oleh pejantannya. jenis telur ini mempunyai daya tetas yang cukup tinggi. Hal - hal yang perlu untuk di perhatikan dalam memilih telur tetas yang baik adalah sebagai berikut.
  1. Bentuk Telur
  2. Telur ayam yang baik untuk di tetaskan berbentuk normal yaitu sedikit agak lonjong, bagian atas agak besar sedang bagian bawah agak lebih kecil dan tumpul. Bentuk yang terlalu bulat dan terlalu lonjong daya tetasnya rendah sebab komposisi dalam telur tidak seimbang.telur yang normal mempunyai perbandingan sekitar 8 : 6 atau panjang 5,7 cm dan lebar 4,2 cm.
  3. Besar atau berat telur ayam cemani
  4. Berat telur normal antara 50 - 60 gram atau dalam 1 kg berisi 16 - 20 butir. Telur yang terlalu besar atau terlalu kecil sering mengalami kegagalan penetasan.
  5. Keadaan kulit telur ayam
  6. Telur ayam cemani dengan daya tetas tinggi mempunyai kulit halus dan merata. telur dengan kulit berbintil - bintil dan tebal biasanya gagal untuk menetas. Oleh karenanya, telur yang di pilih harus bersih. telur yang kotor dapat di bersihkan dengan kain yang di basahi air hangat 
  7. Umur telur ayam
  8. Umur telur ayam yang akan di tetaskan sebaiknya tidak lebih dari tujuh hari sejak keluar dari induknya. jika lebih dari tujuh hari, kemungkinan menetasnya sangat kecil. kalaupun menetas hasilnya tidak sebaik yang di harapkan serta sering dalam keadaan cacat seperti kakinya pengkor, jari kakinya tidak simetris dan sebagainya. Pemilihan telur dimaksudkan agar ayam cemani yang di hasilkan nantinya akan sehat, kuat serta produktif. telur yang tidak memenuhi kriteria di atas sebaiknya tidak di ikutkan dalam penetasan karena hanya akan mengurangi hasil penetasan.

MENGERAMKAN TELUR AYAM MELALUI INDUKNYA

jika telur ayam yang akan di tetaskan jumlahnya sedikit, lebih baik telur di tetaskan melalui induknya atau induk lain yang kebetulan mengeram. untuk pengeraman, harus di siapkan sarang tempat bertelur beralas merang atau jerami kering pada sudut kandang atau tempat yang tenang dan bebas dari gangguan tikus, ular, musang, dan lain sebagainya. tempat makan dan tempat minum sebaiknya di letakkan di dekat sarang. hal ini agar induk ayam tidak terlalu lama meninggalkan telur yang sedang di erami untuk mencari makan sehingga mengganggu keberhasilan penetasan. Bagi induk ayam, makanan dan minuman berguna untuk memberikan kestabilan suhu badannya. Kestabilan suhu ini sangat penting bagi penetasan telur, bila suhu tidak stabil, telur tersebut mungkin tidak menetas. Disamping itu kemungkinan lain matinya calon anak - anak ayam yang masih di dalam telur adalah gangguan virus atau baksil yang masuk melalui pori - pori kulit. jika telur ayam yang di erami dalam keadaan normal dan tanpa gangguan maka setelah 21 hari akan menetas dan keluar anak ayam.

MENGERAMKAN TELUR AYAM MELALUI MESIN TETAS

Diatas di jelaskan cara pengeraman telur ayam melalui induknya, berikut akan di jelaskan cara pengeraman telur melalui mesin tetas, pengeraman telur ayam dengan menggunakan mesin tetas biasanya di lakukan bila jumlah telur ayam relatif banyak. Peternak bermodal besar biasanya menggunakan mesin tetas sebab lebih efektif dan efisien sehingga tujuannya untuk mencari keuntungan sebesar - besarnya dapat tercapai. Berikut akan di uraikan tentang peralatan mesin tetas

  1. Mesin tetas telur ayam dan peralatannya
  2. Mesin tetas pada hakekatnya adalah tempat telur dengan kontruksi tertentu sehingga suhu di dalamnya dapat di atur sesuai derajat panas yang di perlukan selama periode penetasan. mesin tetas sangat beragam menurut sumber panas dan kapasitasnya. Listrik, lampu minyak dan kombinasi dari keduanya merupakan sumber panas mesin tetas. kapasitasnya pun berbeda mulai 100 butir hingga 3.000 butir dan sebagainya. waktu yang di perlukan untuk menetaskan telur ayam dengan mesin sama dengan dierami oleh indukya, yaitu 21 hari. meskipun mesin tetas banyak macamnya namun prinsip kerjanya sama yaitu memelihara janin (embrio) yang sedang tumbuh dan berkembang dalam telur ayam.
  3. Pelaksanaan penggunaan mesin tetas
  4. Beberapa hal yang harus di perhatikan sebelum memulai penetasan adalah sebagai berikut ini:  
    • Mesin tetas harus di bersihkan dan di cuci dengan memakai air panas dan jangan menggunakan lysol, DDT, atau Creolin karena dapat menimbulkan kegagalan dalam penetasan.
    • Untuk mengatur kelembapan dalam ruangan penetasan, letakkan bak berisi air hangat yang bersih dan di tutup dengan kain bersih yang ujungnya menyentuh air
    • Mesin tetas di tempatkan di daerah yang tidak mudah di pengaruhi oleh suhu dan angin dari luar serta di jaga agar mesin jangan sampai goyang.
    • Sebelum telur ayam di masukkan kedalam mesin tetas, mesin terlebih dahulu di uji selama beberapa jam untuk mendapatkan temperatur yang stabil. setelah temperatur yang di inginkan diperoleh yaitu 101°F dan sudah stabil barulah rak yang berisi telur ayam di masukkan.
    • Telur ayam yang akan ditetaskan harus di susun dengan kedudukan yang benar yaitu bagian besar di letakkan di atas dan bagian yang runcing di letakkan di bawah dengan posisi kemiringan sekitar 40°
    • Pada saat rak telur di masukkan dalam mesin tetas, lubang ventilasi harus dalam keadaan tertutup. Biasanya menjelang hari ketiga atau hari ke empat temperatur dalam mesin akan naik sampai 1°F karena bibit ayam yang sedang berkembang dalam telur sudah mulai melepas gas asam arang (CO2) melalui pori - pori kulit. Untuk mengeluarkan gas CO2 dan memasukkan udara segar kedalam mesin maka pada hari keempat lubang ventilasi perlu di buka ¼ atau 1/3 bagian. pada hari ke enam di buka makin lebar kurang lebih ½ atau 2/3 bagian. setelah hari kesembilan atau kesepuluh dan seterusnya barulah lubang ventilasi di buka seluruhnya.
    • Membalik atau memutar telur ayam yang sedang di tetaskan pada hari tertentu selama periode pengeraman mutlak di perlukan agar telur ayam mendapat panas yang merata dan bibit tidak menempel pada kulit telur. Membalik telur ini  dilakukan setiap hari mulai hari ketiga atau keempat sampai hari kedelapan belas, sebanyak dua atau tiga kali dalam sehari dengan setengah putaran. selain di balik, telur ayam yang sudah empat hari berada dalam mesin perlu pula didinginkan dengan jalan mengeluarkan rak telur selama 5 - 10 menit.
    • Pemeriksaan telur ayam yang sedang di tetaskan adalah untuk mengetahui telur yang bertunas hidup, bertunas mati atau pun yang tidak bertunas. pemeriksaan pertama di lakukan pada hari keenam pengeraman. telur yang tidak bertunas atau bertunas mati segera di ambil dan dapat dijadikan telur konsumsi. Pemeriksaan telur selama pengeraman sebaiknya di lakukan tiga kali saja yaitu pada hari keenam, keempat belas dan kedelapan belas. Pemeriksaan sebaiknya dilakukan di ruangan yang gelap dengan menggunakan lampu senter atau kotak pemeriksa telur yang dilengkapi lampu listrik.
============

MEMILIH INDUK PEJANTAN AYAM CEMANI

panduan lengkap cara beternak ayam cemani


A. Memilih Ayam Jago  Sebagai Pejantan


   Untuk mendapatkan hasil yang optimal baik mutu maupun kualitas, faktor pemilihan induk pejantan unggul ayam cemani mempunyai peranan yang sangat penting. di bawah ini di sajikan cara memilih ayam jago cemani yang baik untuk pejantan.
  1. Bentuk dada lebar dan besar, kedua sayapnya harus kokoh dan kuat. panjang badan bagian depan lebih besar dan mengecil kebelakang dengan ekor mengurai panjang.
  2. Bentuk kepala bundar atau lonjong. mata kelihatan beringas dan bersifat pemberani. Bulu leher tebal dan berwarna hitam mengkilap.
  3. Kedua kakinya agak ramping, berdiri kokoh, tegak dan kuat serta paha agak besar
  4. Jengger tebal, tegak berdiri dan boleh di pilih yang berpial lebar atau kecil tergantung selera peternak.
  5. kulit badan, paruh, kaki, lidah, mata, dan rongga mulut nya harus berwarna hitam.
  6. Warna bulu leher, badan dan ekornya berwarna hitam mengkilap dan tidak di tumbuhi bulu hias warna lain.
  7. Mempunyai penampilan yang energik, cara berjalannya tegap dan menampakkan sifat kejantanannya.
  8. Rajin berkokok
  9. Telapak kakinya berwarna hitam.
  10. Rajin mencari makan dalam kandang
  11. Umur kurang lebih setahun
         Seandainya mendapatkan ayam jantan cemani yang memenuhi persyaratan seperti di atas tetapi umurnya masih sangat muda sebaiknya di ambil saja. ayam ini nantinya baik untuk bibit pejantan. Pandangan mata yang sayu dan warna bulu yang kusam menunjukkan kelesuan hidup, ayam cemani semacam ini menandakan tidak sehat atau mengindap suatu penyakit dalam tubuhnya.

B. Memilih Ayam Cemani Betina Sebagai Induk

hal - hal yang harus diperhatikan dalam memilih induk betina ayam cemani
    Ayam cemani betina unggul adalah yang dapat menghasilkan telur yang banyak dan jika nantinya di tetaskan menghasilkan anak ayam cemani yang berkualitas tinggi, yakni sebagian besar berwarna hitam mulus. calon bibit indukan yang baik memiliki sifat yang khas. diantaranya tingkah lakunya gembira, gerakan nya lincah dan tangkas, tidak takut di dekati orang dan suaranya ramai. Ayam cemani itu mempunyai nafsu makan yang cukup baik dan aktif mencari makan sepanjang hari. Berikut di tunjukkan cara memilih induk ayam cemani yang baik.
    Syarat memilih ayam cemani betina yang baik sebagai induk adalah sebagai berikut ini :
  1. Memiliki punggung rata agak miring ke arah ekor
  2. Bentuk kepalanya lonjong atau bulat telur dengan leher sedang dan berbulu. Gelang telinga dan daun telinga bentuknya bulat atau jorong berwarna hitam pekat.
  3. Perutnya besar, lebar dan juga dalam
  4. Bentuk dada agak miring ke belakang dan harus menghimpit tepat pada dada
  5. Jengger wilah atau berbentuk lain, besarnya sedang, kedudukan kokoh dan berwarna hitam legam
  6. Kaki panjang dan ramping serta telapak kakinya tebal berwarna hitam. Kaki tidak berbentuk huruf O atau X karena cacat kaki ini bisa menyulitkan dalam perkawinan.
  7. Warna kulit badan, mata, kaki bulu sayap, badan ekor, dan lehernya berwarna hitam.
  8. Mempunyai sisik kaki yang bersih dan tidak budukan
  9. Dubur bentuknya lebar, bulat dan basah, kulit di sekitar dubur tidak berkerut dan berwarna hitam.
  10. Warna mata, paruh, jengger, pial, lidah, dan rongga mulutnya berwarna hitam. di samping itu, cari yang bentuk matanya bulat dan bebas dari jamur
  11. Berat badan jangan terlalu gemuk sebab ayam cemani yang terlalu gemuk biasanya mandul dan tidak dapat bertelur
  12. Umur ayam cemani paling tidak 7 bulan
  13. Mempunyai pandangan mata yang tajam, penampilan luwes, dan tidak buas.

C. Usaha Penjodohan Ayam Cemani

cara dalam mengawinkan ayam cemani

    Teknik penjodohan ayam cemani dapat di tempuh melalui beberapa cara yaitu perkawinan kelompok tunggal, perkawinan kelompok ganda dan melalui cara perkawinan bergilir. Cara yang di tempuh tergantung dari tujuannya. jika peternak ayam menginginkan keturunan yang murni yakni ayam cemani berkualitas tinggi, maka cara yang dapat di gunakan adalah perkawinan kelompok tunggal atau perkawinan bergilir.


  1. Perkawinan Ayam Cemani Kelompok Tunggal
  2. Perkawinan ayam cemani kelompok tunggal yaitu penjodohan dalam satu kelompok induk ayam cemani betina dengan satu pejantan. Misalnya, dalam satu kandang terdapat 15 ekor induk ayam cemani betina dengan satu ekor pejantan saja.Tentu saja ayam jago ini akan mengawini kelima belas induk pejantan yang perkasa. Untuk menjaga agar pejantan tetap perkasa maka gizinya harus terjami. Jika gizi makanan kurang di perhatikan maka kondisi pejantan akan cepat menurun dan bahkan sering menjadi lumpuh. 
    Kelebihan sistem perkawinan ini adalah induk ayam cemani tidak mempunyai alternatif  memilih pejantan sehingga peternak dapat menentukan pejantan cemani tertentu. perbandingan jumlah induk ayam cemani betina dengan pejantan sistem ini yang ideal adalah 10 : 1. Artinya, dalam satu kandang terdapat 10 ekor induk ayam cemani dan seekor pejantan. 
    Sistem perkawinan ini juga mempunyai kelemahan yaitu kadang pejantan hanya sayang kepada beberapa ekor induk ayam cemani betina saja sehingga sebagian lain tidak terkawini. Kemungkinan lain, beberapa induk ayam cemani betina kurang menyukai pejantan itu karena penampilannya yang dekil sehingga kurang menarik. dalam keadaan seperti itu, telur yang di hasil kan tidak bertunas dan tidak bisa di tetaskan. Selain itu, bila kualitas pejantan jelek maka ayam cemani yang di hasilkan juga berkualitas jelek. Oleh karenanya, harus di pilih pejantan yang berkualitas tinggi

  3. Perkawinan Ayam Cemani Kelompok Ganda
  4. Perkawinan ayam cemani kelompok ganda adalah penjodohan satu kelompok induk ayam cemani dengan beberapa pejantan. Dalam hal ini jumlah pejantan di sesuaikan dengan jumlah induk ayam cemani. banyaknya induk ayam cemani dan pejantan yang di pelihara di tentukan pula oleh luas kandang. jika dalam kandang yang cukup luas dengan 100 ekor induk ayam cemani betina, biasanya jumlah pejantan yang di perlukan antara 10 - 15 ekor. 
    Kelebihan cara perkawinan ayam cemani seperti ini adalah setiap induk dapat memilih pasangan sesuai dengan selera yang di inginkan. Perkawinan atas dasar suka sama suka ini akan menghsilkan telur dengan daya tetas tinggi. hanya saja, pejantan itu harus dapat hidup rukun. Bila beberapa pejantan ada yang tidak akur maka dalam kandang sering terjadi perkelahian antar pejantan. kalau terjadi, segera ambil ayam yang berkelahi tadi dan terus di adu di tempat yang jauh dari kandang sampai ada yang kalah. kalau di campur kembali biasanya yang kalah menjadi jera dan tidak berani berkelahi lagi. 
    Cara beternak ayam cemani dengan perkawinan kelompok ganda ini banyak di gunakan oleh peternak karena hasilnya lebih cepat di peroleh dan secara komersil lebih untung.

  5. Perkawinan Ayam Cemani Bergilir
  6. Penjodohan antara satu pejantan dengan beberapa induk ayam cemani secara bergiliran di sebut perkawinan bergilir. Dalam hal ini pejantan di pelihara dalam kandang terpisah dengan di beri makanan bergizi sehingga akan selalu kelihatan lincah dan sehat, serta siap untuk kawin. Ayam betina cemani yang akan di kawinkan di masukkan kedalam kandang pejantan itu sehingga dalam kandang hanya terdapat sepasang ayam cemani. jika induk ayam cemani telah di kawini empat atau lima kali, segera di pisahkan dari pejantannya dan di kembalikan ketempat semula lalu sarang tempat bertelur di siapkan. sedang pejantan di beri istirahat satu hari dan makanan yang bergizi. Setelah kesehatannya pulih, dapat di kawinkan dengan induk ayam cemani lain dengan cara yang sama. telur - telur yang di hasilkan oleh induk - induk ayam cemani itu mempunyai tingkat fertilitas atau daya tetas yang tinggi karena telah di buahi. 
    Kelebihan cara perkawinan ayam cemani seperti ini adalah peternak bisa mengatur perkawinan untuk mendapatkan keturunan yang di inginkan. Misalnya, untuk mendapatkan hasil keturunan antara ayam cemani lokal dengan ayam cemani kedu, atau untuk mendapatkan ayam cemani yang lebih tulen sebagai hasil perkawinan dalam satu keluarga (perkawinan inbreed). Dalam perkawinan ini ada sifat - sifat tertentu yang di pertahankan kebakaannya sehingga akan di hasilkan ayam cemani berkualitas tinggi yaitu seluruh anggota tubuh, bulu, lidah dan dagingnya berwarna hitam pekat. Akan tetapi, perkawinan inbreed yang di lakukan terus - menerus cenderung menghasilkan keturunan yang sedikit lemah dan peka terhadap penyakit.

==========

PETERNAKAN AYAM

Hal-hal yang perlu di perhatikan sebelum membangun kandang ayam

Tujuan Pengadaan Kandang Ayam

    1. Fungsi Kandang Ayam

    Pada pemeliharaan ayam secara intensif, kandang dan peralatan di dalamnya mutlak di perlukan, tidak bisa diabaikan. Kegunaan atau fungsi kandang selain sebagai tempat tinggal ayam juga sebagai tempat bekerja bagi peternak dalam melayani kebutuhan hidup ayam tersebut. Misalnya, memberi makan - minum, mengobati ayam yang sakit atau membersihkan kandang dari berbagai kotoran. Kandang dan perlengkapan yang baik serta memenuhi syarat akan membuat ayam merasa betah dan nyaman. Kandang ayam seperti itu menghindarkan ayam dari iklim buruk seperti panas dan hujan serta gangguan binatang seperti musang, tikus, ular, dan sebagainya. Kondisi kandang ayam yang nyaman memberikan pengaruh positif terhadap perkembangan dan pertumbuhan ayam tersebut. Oleh karena nya, kandang ayam dengan perlengkapannya turut menentukan keberhasilan suatu usaha ternak ayam.


    2. Hal-hal yang perlu di perhatikan sebelum membangun kandang ayam

    Jika usaha ternak ayam cemani akan di usahakan dalam skala yang besar maka seluruh perhitungan harus berdasar untung - rugi secara bisnis. demikian pula dalam menentukan lokasi atau lahan. Dalam perencanaanya harus di perhitungkan hal - hal seperti harga tanah, sumber air, listrik, tenaga kerja, pasar, sarana jalan dengan transportasinya. Prospek pemasaran juga juga harus dianalisis secara cermat. jika prospek pemasarannya lemah sedang produksi baik maka akan membahayakan kelangsungan usaha peternakan itu. bila produksi ayam sulit di jual tentu perusahaan akan kekurangan uang kas untuk membeli makanan ternak maupun membayar upah buruh. Untuk keperluan ini memang dibutuhkan penelitian pasar. Nah, setelah melakukan penelitian terhadap lokasi usaha ternak ayam cemani dan secara ekonomis menguntungkan, maka langkah selanjutnya adalah membangun kandang.

Agar ayam cemani yang di pelihara dalam kandang tetap sehat maka pada saat membangun kandang harus memperhatikan beberapa persyaratan sebagai berikut.


 1. Letak kandang ayam
     Letak kandang ayam hendaknya di tempat tertinggi dari lingkungan sekelilingnya agar pada musim hujan tidak tergenang air. Namun demikian pembuatan sistem drainase di sekitar kandang ayam mutlak di perlukan. Selain itu isi kandang ayam juga harus di perhatikan dalam pembuatan kandang. Letak kandang ayam kutuk (anakan) harus terpisah jauh dari kandang ayam dewasa karena ayam kutuk (anakan) masih sangat peka terhadap penyakit. menempatkan ayam kutuk (anakan) dengan ayam dewasa maupun ayam babon dalam satu kandang merupakan suatu kesalahan besar karena dapat menimbulkan kematian pada ayam itu. kematian itu akibat di patuki atau di kerubut oleh ayam lain serta terkena penyakit.

2. Ventilasi Kandang Ayam
     Setiap kandang ayam yang di bangun harus mempunyai ventilasi (saluran udara) yang cukup sehingga dapat menjamin keluar masuknya udara secara berkesinambungan. Dengan demikian udara dalam kandang ayam selalu terasa segar dan sehat sehingga fungsi biologis yang berkaitan dengan proses pernafasan berlangsung baik. Di samping itu, juga dapet menghilangkan gas-gas yang timbul akibat menumpuknya kotoran ayam.

3. Sinar Matahari
    Posisi kandang ayam hendaknya menghadap ke timur sehingga sinar matahari pagi dapat masuk ke dalam kandang. Sinara matahari pagi ini merupakan vitamin D serta dapat membunuh kuman - kuman penyakit. selain itu, dinding bagian depan hendaknya di buat terbuka, misalnya dari kawat ram dan sebagainya.

4. Kelembapan udara dalam kandang ayam
    Kelembapan udara yang tinggi dalam kandang ayam dapat memberikan pengaruh negatif terhadap kesehatan ayam cemani. pada kelembapan tinggi, udara menjadi basah sehingga ayam yang berada dalam kandang mudah terserang penyakit pernafasan seperti pilek atau ngorok. untuk menjaga agar udara dalam kandang ayam tidak terlalu lembab, maka perlu di usahakan agar sinar matahari dapat masuk kedalam kandang ayam sehingga lantai kandang menjadi kering.

5. Pohon pelindung
    Disekitar kandang ayam ada baiknya di tanami pohon pelindung yang bermanfaat seperti pohon petai, durian, mangga, jambu, atau pohon - pohon lainnya. Dengan lindungan pohonan, udara di dalam maupun di sekitar kandang ayam akan terasa nyaman dan segar. manfaat lainnya yaitu pohonan juga dapat menahan angin sehingga kandang ayam tidak terlalu banyak mendapat angin langsung, ada penahannya.

6. Pondasi kandang ayam
    Bentuk pondasi kandang ayam dapat di buat berdasarkan besar kecilnya kandang dan tempat kandang itu di bangun, yang penting pondasi harus kokoh dan kuat serta dapat mencegah masuknya air ke dalam kandang.

7. Lantai kandang ayam
    Lantai kandang ayam sebenarnya ada dua macam yaitu lantai litter (beralas) dan lantai renggang (slat). Lantai beralas dapat di buat dengan bahan yang tahan lama misalnya lantai semen, papan, atau batu bata. sedangkan lantai renggang, alas nya dapat di buat dari bahan kayu, bambu atau kawat. Sebagai bahan litter untuk lantai beralas dapat di gunakan campuran dari 3 bagian pasir, ½ bagian kapur tohor dan ¼ bagian serbuk arang. Bahan lain yang dapat di pakai sebagai litter adalah perbandingan 6 bagian sekam dan 1 bagian kapur tohor. Campuran bahan - bahan di atas di aduk merata dan di taburkan pada dasar lantai kandang ayam sampai ketebalan 10 - 15 cm. Fungsi dari kapur tohor adalah untuk membunuh hama penyakit dan fungsi dari serbuk arang adalah mengisap racun yang ada dalam kandang.

8. Dinding kandang ayam
    Kontruksi dinding kandang ayam di buat agar udara ruangan dalam keadaan segar dan nyaman. Disamping itu kandang tampak terang karena cukup sinar matahari serta menahan angin langsung dan hujan. pada daerah yang berhawa panas, dinding di usahakan banyak berlubang, sedang pada daerah dingin dan banyak curah hujannya, dinding kandang ayam di buat rapat dengan sedikit lubang.

9. Pintu kandang ayam
    Pintu kandang ayam di buat dengan ukuran cukup sehingga peternak dapat masuk tanpa mengganggu ternak ayam. Apa bila kandang ayam itu terdiri - dari petak - petak maka tiap petak perlu di pasang pintu yang membuka ke arah dalam.

10. Luas kandang ayam yang baik

     Luas kandang ayam harus ideal. Artinya, jumlah ayam yang di tampung tidak berlebihan atau longgar, jumlah ayam yang berlebihan dalam satu kandang menyebabkan ayam menjadi kurang sehat dan gampang terserang penyakit sedang bila terlalu longgar berarti pemborosan. gambaran kandang ayam yang ideal adalah sebagai berikut :

  1. Tiap meter persegi kandang ayam dapat di huni oleh 20 anak ayam berikut satu atau dua induknya. sedang dalam pemeliharaan buatan  (induk tiruan), tiap meter persegi dapat menampung 25 - 30 ekor anak ayam.
  2. Bagi ayam remaja (ayam dara) luas kandang satu meter persegi dapat di huni antara 10 - 18 ekor ayam cemani
  3. Sementara ayam cemani yang bertelur, tiap meter persegi dapat di huni 7 ekor ayam betina cemani dan satu ekor ayam jantan. sedangkan ayam cemani remaja yang di lepas maka fungsi kandang hanya untuk bermalam sehingga jumlah ayam per meter perseginya dapat lebih banyak.

Nah itulah hal hal yang harus diperhatikan dalam membangun kandang ayam,

=============

PETERNAKAN AYAM ADUAN

manfaat pemberian vitamin kepada ayam aduan

Manfaat Vitamin Untuk Ayam Aduan

Manfaat Vitamin Untuk Ayam Aduan - Vitamin merupakan asupan yang sangat penting yang dapat meningkatkan vitalitas ayam aduan. Jika dirasa perlu, pemberian vitamin dalam bentuk suplemen pada ayam aduan juga tidak menyalahi, asalkan pemberiannya dalam dosis dan waktu yang tepat. Kemudian juga vitamin bagi ayam aduan sangat penting untuk diberikan supaya ayam aduan tersebut dapat tumbuh kembang menjadi ayam aduan yang sehat dan kuat serta dapat digunakan untuk melakukan hal-hal sesuai dengan kemampuannya yang maksimal. Dalam hal ini ayam aduan memang digunakan untuk melakukan aktivitas sabung ayam, sehingga dengan pemberian vitamin yang cukup maka ayam aduan akan menjadi lebih prima pada saat melakukan aksinya di dalam arena sabung ayam. Jika diperhatikan dari sejak awal, sebenarnya pemberian vitamin untuk ayam aduan merupakan kegiatan yang bertujuan untuk membuat ayam aduan tersebut mendapatkan gizi secara penuh sehingga ayam aduan tersebut dapat melakukan aktivitas secara baik. Oleh karenanya, jangan hanya karena ingin memiliki ayam aduan yang super tangguh maka anda memberikan vitamin yang berlebihan.

    Karena bila hal tersebut dilakukan maka sama saja menyiksa ayam aduan peliharaan anda. Vitamin untuk ayam aduan seharusnya dibuat sebagai penambah stamina saja, ataupun sebagai perlindungan tubuh dari berbagai macam serangan penyakit dan virus ayam.

    Untuk bentuk vitamin ayam aduan sendiri sebenarnya sangat mudah untuk dibeli di toko-toko obat unggas. Dan biasa bentuknya telah termasuk dalam makanan/pakan ayam aduan, tapi ada juga yang berupa sejenis vitamin tersendiri yang harus diolah untuk diberikan untuk ayam aduan peliharaan kita. Selain itu, vitamin-vitamin untuk ayam aduan juga bisa didapatkan dari dokter hewan.

    Untuk pemberian vitamin tersebut, alangkah baiknya kita sebagai pemilik ayam melakukan pemberian vitamin pada saat saat tertentu secara rutin dan yang perlu sekali diperhatikan adalah memberikan vitamin dalam jumlah yang standar, tidak perlu terlalu berlebihan. Karena jika pemberian berlebihan maka efeknya pun malah hanya akan membuat ayam aduan peliharaan kita menjadi tidak sehat karena overdosis obat. Semua vitamin yang tidak sesuai dosis hanya akan menjadi racun didalam tubuh ayam.

    manfaat pemberian vitamin kepada ayam aduan

    Vitamin yang baik untuk diberikan kepada ayam aduan pun juga tidak boleh sembarangan. Ayam aduan sebaiknya mendapatkan vitamin-vitamin seperti vitamin A, B, C, D, dan juga vitamin K. Sebab pemberian vitamin-vitamin tersebut dapat membuat kekebalan tubuh ayam aduan menjadi lebih terjaga.

    Demikianlah informasi singkat mengenai manfaat pemberian vitamin kepada ayam aduan, semoga informasi tentang peternakan ayam ini bermanfaat bagi kita semua, data ini kami olah dari berbagai sumber

    xxx

    PETERNAKAN AYAM KAMPUNG SUPER

    Ciri-ciri Ayam Kampung yang baik Untuk Calon Induk

    Memilih Ayam Kampung Untuk Calon Induk - Belakangan ini permintaan ayam kampung semakin meningkat tajam, terutama sekali semenjak semakin ramainya pebisnis di bidang kuliner yang menyajikan menu dengan bahan dasar daging ayam kampung. Salah satu kelebihan daging ayam kampung yaitu rasa yang jauh lebih kenyal dan lebih kering jika kita bandingkan dengan daging ayam broiler/ayam potong. Selain itu daging Ayam kampung juga lebih sehat dikonsumsi karena di dalam daging ayam kampung kadar kolesterolnya lebih rendah.

    KEUNTUNGAN BETERNAK AYAM KAMPUNG SUPER

    cara Memilih Ayam Kampung Untuk Calon Induk

    Jika dilihat dari sisi keuntungan, harga ayam kampung selalu lebih tinggi bila dibandingkan dengan ayam broiler/ayam potong. Bahkan, pada waktu-waktu tertentu, seperti misalnya mendekati bulan puasa, hari raya, permintaan akan daging ayam kampung melonjak tinggi, sehingga harga satu ekor ayam kampung dapat mencapai hingga puluhan ribu rupiah.

    Nama ayam kampung sendiri populer karena pola atau cara pemeliharaannya yang sangat sederhana berbeda sekali dengan cara beternak ayam broiler, dalam beternak ayam kampung cukup diberi pakan sekedarnya saja dan dibiarkan berkeliaran mencari makan sendiri. Akan tetapi cara seperti ini ada kekurangannya yaitu pertumbuhannya cukup lama. Tapi apabila kita menggunakan sistem semi-inten-sif atau beternak ayam kampung secara intensif serta memperhatikan faktor-faktor pemeliharaan yang baik sehingga hasil yang didapatkan bisa maksimal.

    Ayam kampung super sebenarnya dapat dibedakan menjadi dua, yaitu ayam kampung super pedaging dan ayam kampung petelur. Namun, yang akan di bahas dalam artikel ini adalah ayam kampung super untuk diambil dagingnya.

    Sebelum kita memilih ayam kampung untuk calon induk, ada baiknya kita periksa terlebih dahulu silsilah ayam kampung tersebut atau keturunannya. Usahakan untuk mendapatkan ayam kampung calon induk dari keturunan yang sehat dan tidak cacat. Calon induk tersebut selama hidupnya belum pernah sakit dan bulu-bulu di tubuhnya tidak rontok, baik sebagian maupun seluruhnya. Seleksi juga ayam kampung calon induk yang pertumbuhan badannya sempurna dan produksi telurnya tinggi. Ada baiknya ayam kampung calon induk ini berasal dari para peternak yang membudidayakan ayam kampung secara intensif, tujuannya supaya mutu calon induk ini dapat dipertanggungjawabkan. 

    Ayam kampung super untuk calon induk yang baik memiliki beberapa ciri khas, diantaranya yaitu.

    1. Tingkah Lakunya terlihat sangat agresif
    2. Geraknya kuat, tangkas dan lincah
    3. Nafsu makan tinggi
    4. Aktif sepanjang hari
    5. Suaranya ramai jika didekati atau ketika diberi makan
    Dalam penseleksian ayam kampung untuk calon induk bisa kita lakukan dengan cara memilih ayam kampung yang ukuran badannya seragam dan perbedaan umurnya tidak terlalu jauh. Umur calon induk jantan sebaiknya dipilih yang berumur antara 1 hingga 1,5 tahun, sementara ayam kampung untuk calon induk betina maksimum 1 tahun dan minimum 6 bulan.
    ciri-ciri induk ayam kampung yang baik

    Sebagai patokan, untuk memilih ayam kampung untuk calon induk kita bisa memperhatikan tanda-tanda fisik sebagai berikut.
    1. Bentuk Tubuh Ayam Kampung Calon Induk
    2. Bentuk tubuh ayam kampung untuk calon induk yang ideal yakni agak panjang dan lebar, terutama sekali di bagian belakang. Bentuk dada lebar dan cembung. Punggungnya panjang, lurus, dan lebar. Tubuh bagian bawah di antara kedua kaki harus padat. Kondisi tubuh yang prima itu menandakan organ-organ yang ada di dalam tubuhnya berfungsi normal. 

    3. Bobot Badan Ayam Kampung Calon Induk
    4. Sebagai calon induk, sebaiknya berat badan yang ideal ayam jantan dan betina berkisar 1 hingga 1,5 kg. 

    5. Bentuk Dada Ayam Kampung Calon Induk
    6. Bentuk dada montok, lebar, dan kuat. Tembolok penuh, regang, dan tidak terlalu keras.

    7. Bentuk Kepala Ayam Kampung Calon Induk
    8. Bentuk kepala yang ideal yaitu bentuknya agak bulat panjang dan tidak terlalu gepeng. Jenggernya kokoh dan tidak tipis serta ukurannya proporsional, jika diraba terasa hangat dan lentur. Warna jengger merah terang dan mengkilap. Paruh pendek, agak lebar, kuat dan tajam. Gelang kuping dan daun telinganya berbentuk bulat.

    9. Leher Ayam Kampung Calon Induk
    10. Usahakan dalam pemilihan calon induk ukuran lehernya tidak terlalu panjang ataupun pendek.

    11. Kulit Ayam Kampung Calon Induk
    12. Tanda-tanda kulit yang baik yakni akan terasa lembut saat diraba dan agak basah serta tidak ada bagian yang cacat. Warna kulitnya tampak segar dan mengkilap. 

    13. Otot Ayam Kampung Calon Induk
    14. Otot ayam kampung untuk calon induk yang ideal harus padat, berisi, dan tidak terlalu berlemak. Kondisi otot ini bisa juga digunakan sebagai tolak ukur untuk menilai baik buruknya kondisi tubuh dan kondisi kesehatan ayam kampung untuk calon induk. Anda raba bagian tulang dada dan tulang paha untuk mengetahui kondisi ototnya.

    15. Bulu Ayam Kampung Calon Induk
    16. Ciri-ciri bulu ayam kampung yang bagus letaknya teratur tidak ada ruang kosong di antara bulu-bulunya. Warna bulu mengkilap dan bercahaya. Semakin mengkilap warna bulu, biasanya kondisi ayam tersebut dalam keadaan sehat. 

    17. Sayap Ayam Kampung Calon Induk
    18. Bentuk sayap sebaiknya tidak menggantung, tidak lemah, dan harus menghimpit tepat di tubuh ayam. 

    19. Tulang Ayam Kampung Calon Induk
    20. Kondisi tulang harus kuat dan normal tidak cacat. Bentuk tulang yang tidak normal akan menyulitkan ayam kampung tersebut dalam melakukan perkawinan.

    21. Mata Ayam Kampung Calon Induk
    22. Mata berbentuk bulat, sedikit melotot dan pandangannya tampak tajam. Selain itu gelang mata segar dan berwarna kuning kemerah-merahan. Ciri-ciri Mata ayam yang baik salah satunya yaitu Selaput lendir mata licin, mengkilap, Selaput bening mata jernih dan kering. 

    23. Kaki Ayam Kampung Calon Induk
    24. Kondisi kaki ayam kampung yang akan dijadikan calon induk harus kokoh dan kuat dengan bentuk yang proporsional dengan jari-jarinya menghampar dengan bentuk kuku sedang. 

    25. Anus Ayam Kampung Calon Induk
    26. Anusnya lebar, bulat dan basah. Kulit disekitar anus tidak berkerut. Warnanya putih dan bersih, bulu di sekitar anus bersih tidak ada sisa kotoran yang menempel.
    Nah, demikianlah beberapa ciri-ciri ayam kampung yang baik untuk dijadikan sebagai indukan, data tentang peternakan ayam ini kami olah dari banyak sumber. ==============

    Belum ada Komentar untuk "Ciri ciri ternak ayam cemani asli dan penetasan serta perawatan ternak ayam "

    Posting Komentar

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel